Skip to main content

LKPD Keadaan Geologi, Bentuk Muka Bumi, dan Iklim Indonesia IPS Kelas 7

Assalamu'alaikum Wr. Wb.,
dan salam sejahtera buat semuanya.
Perangkat LKPD (Lembar Kerja Peserta Didik) yang akan Admin bagikan pada kesempatan kali ini adalah membahas tentang "Keadaan Geologi, Bentuk Muka Bumi, dan Iklim Indonesia" materi kelas 7. LKPD ini dibuat berfungsi sebagai penuntun peserta didik dalam belajar.

Sama dengan postingan-postingan sebelumnya, di dalam sebuah LKPD berisi antara lain identitas, petunjuk belajar, KD dan Indikator, tujuan pembelajaran, langkah-langkah kegiatan, lembar kerja, dan penilaian. Perangkat LKPD akan dibagikan kepada peserta didik baik secara individu maupun kelompok kecuali pada lembar penilaian dipegang oleh guru.

Sebagai gambaran singkat mengenai isi daripada LKPD ini, Admin akan memaparkan sebagiannya yaitu tujuan pembelajaran, langkah-langkah kegiatan, serta penilaian.

I. Tujuan Pembelajaran

  1. Peserta didik dapat menjelaskan kondisi geologi Indonesia dengan tepat;
  2. Peserta didik dapat menjelaskan kondisi bentuk muka bumi Indonesia dengan tepat;
  3. Peserta didik dapat menjelaskan kondisi iklim di Indonesia dengan tepat.

II. Langkah-Langkah Kegiatan

  • Pada bagian ini peserta didik dengan bimbingan guru mempelajari materi di buku paket IPS kelas 7 kurikulum 2013 revisi 2016 hal 51-67!
  • Setelah itu peserta didik berdiskusi bersama anggota kelompoknya menjawab pertanyaan-pertanyaan:
    1. Pada pertemuan lempeng-lempeng apa saja letak Indonesia?
    2. Isilah tabel yang tersedia yang menunjukkan nama lempeng-lempeng yang saling bertumbukan dan daerah letak tumbukannya!
    3. Apa saja yang dapat ditimbulkan dari tumbukan lempeng?
    4. Lengkapilah tabel yang tersedia yang menunjukkan sebaran gunung dan gunung berapi di Indonesia!
    5. Menjodohkan. Buatlah tanda panah yang menghubungkan antara simbol warna dengan objeknya sesuai aturan perpetaan!
    6. Jelaskan tiga jenis iklim yang dialami wilayah Indonesia!
    7. Jelaskan ciri-ciri wilayah beriklim tropis seperti Indonesia!
    8. Jelaskan yang dimaksud angin muson!
    9. Melalui pengamatan gambar 1.35 di dalam buku paket halaman 62 tentang peta pergerakan angin muson, jelaskan proses pergerakan angin yang berwarna merah!
    10. Melalui pengamatan gambar 1.36 di dalam buku paket halaman 65 tentang peta curah hujan di Indonesia, jelaskan curah hujan di Indonesia!

III. Kunci Jawaban

  1. Secara geologi, Indonesia terletak pada tiga pertemuan lempeng besar bumi yaitu Lempeng Eurasia, Lempeng Indo-Australia, dan Lempeng Pasifik.
  2. Berikut lempeng-lempeng yang bertumbukan dan daerah letak tumbukannya:
    No.Tumbukan LempengDaerah Letak Tumbukan
    1.Tumbukan Lempeng Eurasia dengan Lempeng Indo-Australiadi lepas pantai Sumatra, Jawa, dan Nusa Tenggara
    2.Tumbukan Lempeng Eurasia dengan Lempeng Pasifikdi utara Papua dan Maluku Utara
  3. Lempeng-lempeng yang saling bertumbukan akan membentuk rangkaian pegunungan yang sebagian menjadi gunung api. Selain terbentuk pegunungan dan gunung api, tumbukan antarlempeng juga menghasilkan fenomena gempa bumi. Kemudian pada saat tertentu, akibat goncangan gempa bumi yang besar terjadi getaran di dasar laut sehingga menimbulkan gelombang dan akhirnya terjadi tsunami.
  4. Berikut nama-nama gunung berapi di Indonesia:
    No.Nama GunungNama ProvinsiStatus (Gunung Berapi atau Bukan Gunung Berapi)Ketinggian *) (mdpal)
    1.Peuet SagueAcehGunung Berapi2.801
    2.Bur Ni TelongAcehGunung Berapi2.623
    3.SorikmarapiSumatera BaratGunung Berapi2.145
    4.TandikatSumatera BaratGunung Berapi2.438
    5.MarapiSumatera BaratGunung Berapi2.891
    6.TalangSumatera BaratGunung Berapi2.597
    7.KerinciSumatera BaratGunung Berapi3.805
    8.KabaBengkuluGunung Berapi1.952
    9.DempoSumatera SelatanGunung Berapi3.173
    10.Gunung BesarBengkuluGunung Berapi1.899
    11.SuohLampungGunung Berapi1.000
    12.KrakatauLampungGunung Berapi338
    13.Kiaraberes-GagakJawa BaratGunung Berapi1.511
    14.SalakJawa BaratGunung Berapi2.211
    15.GedeJawa BaratGunung Berapi2.958
    16.PapandayanJawa BaratGunung Berapi2.665
    17.TangkubanparahuJawa BaratGunung Berapi2.084
    18.GalunggungJawa BaratGunung Berapi2.168
    19.CeremeJawa BaratGunung Berapi3.078
    20.SumbingJawa TengahGunung Berapi3.371
    21.SlametJawa TengahGunung Berapi3.428
    22.Dieng Volc.
    Complex
    Jawa TengahGunung Berapi2.565
    23.SundoroJawa TengahGunung Berapi3.160
    24.MerapiJawa TengahGunung Berapi2.968
    25.KelutJawa TimurGunung Berapi1.731
    26.Arjuno WelirangJawa TimurGunung Berapi3.339
    27.Tengger Caldera/
    Bromo
    Jawa TimurGunung Berapi2.329
    28.LamonganJawa TimurGunung Berapi1.651
    29.SemeruJawa TimurGunung Berapi3.676
    30.RaungJawa TimurGunung Berapi3.332
    31.IjenJawa TimurGunung Berapi2.386
    32.BaturBaliGunung Berapi1.717
    33.AgungBaliGunung Berapi3.142
    34.RinjaniNTBGunung Berapi3.726
    35.TamboraNTBGunung Berapi2.850
    36.Sangeang ApiNTBGunung Berapi1.949
    37.RanakahNTTGunung Berapi2.350
    38.InlelikaNTTGunung Berapi1.559
    39.EbuloboNTTGunung Berapi2.124
    40.Paluweh/
    Rokatenda
    NTTGunung Berapi875
    41.IyaNTTGunung Berapi637
    42.KelimutuNTTGunung Berapi1.639
    43.EgonNTTGunung Berapi1.661
    44.Lewotobi
    Laki-Laki
    NTTGunung Berapi1.584
    45.Lewotobi
    Perempuan
    NTTGunung Berapi1.703
    46.IliwerungNTTGunung Berapi1.018
    47.SirungNTTGunung Berapi862
    48.LereborengNTTGunung Berapi1.095
    49.IlibolengNTTGunung Berapi1.659
    50.LewotoloNTTGunung Berapi1.423
    51.TeonMalukuGunung Berapi655
    52.NilaMalukuGunung Berapi781
    53.SeruaMalukuGunung Berapi641
    54.Banda ApiMalukuGunung Berapi656
    55.MakianMalukuGunung Berapi1.357
    56.GamalamaMalukuGunung Berapi1.715
    57.GamkonoraMalukuGunung Berapi1.635
    58.IbuMalukuGunung Berapi1.325
    59.DukonoMalukuGunung Berapi1.229
    60.AwuSulawesi UtaraGunung Berapi1.320
    61.Banua WuhuSulawesi UtaraGunung Berapi-5 mdpal, dan
    400m dari dasar laut
    62.Karangetang
    (Api Siau)
    Sulawesi UtaraGunung Berapi1.784
    63.RuangSulawesi UtaraGunung Berapi725
    64.TongkokoSulawesi UtaraGunung Berapi1.334
    65.MahawuSulawesi UtaraGunung Berapi1.299
    66.Lokon EmpungSulawesi UtaraGunung Berapi1.580
    67.SoputanSulawesi UtaraGunung Berapi1.809
    68.Colo (Una-Una)Sulawesi TengahGunung Berapi507
  5. 1-b = Coklat menunjukkan muka bumi bentuk pegunungan;
    2-a = Kuning menunjukkan muka bumi bentuk dataran rendah;
    3-d = Orange menunjukkan muka bumi bentuk dataran tinggi;
    4-c = Hijau menunjukkan muka bumi bentuk perbukitan.
  6. Secara umum, wilayah Indonesia mengalami tiga jenis iklim, yaitu:
    1) Iklim tropis, terjadi karena Indonesia berada di daerah equator atau garis khatulistiwa atau pada garis lintang antara 23,5 LU -23,5 LS.
    2) Iklim musim, terjadi karena Indonesia dilalui oleh pergerakan angin yang berganti arah setiap 6 bulan sekali.
    3) Iklim laut, terjadi karena Indonesia memiliki wilayah laut yang luas bahkan melebihi wilayah daratannya.
  7. Ciri-ciri wilayah Iklim tropis, yaitu:
    1) Mendapat penyinaran matahari sepanjang tahun;
    2) Suhu udara tinggi sekitar 27 derajat Celcius;
    3) Kondisi curah hujan besar.
  8. Angin muson adalah angin yang terjadi karena adanya perbedaan tekanan udara antara samudera dan benua yang berubah arah sekali dalam 6 bulan.
  9. Berdasarkan gambar 1.35, pergerakan angin yang berwarna merah disebut Angin Muson Barat. Angin Muson Barat bergerak dari Samudera Pasifik di sebelah timur laut Indonesia menuju barat yaitu Benua Asia, kemudian karena adanya gaya coriolis angin tersebut dibelokkan dari Barat menuju wilayah Indonesia. Angin Muson Barat banyak menyimpan uap air sehingga diturunkan sebagai hujan di Indonesia. Selama 6 bulan berlangsungnya Angin Muson Barat, Indonesia mengalami musim hujan.
  10. Secara umum, keadaan curah hujan di Indonesia tergolong tinggi tetapi tidak merata. Ada wilayah yang sangat tinggi curah hujannya seperti di sebelah barat Manokwari, Papua Barat, tetapi ada yang sangat rendah yaitu di wilayah Nusa Tenggara dan Sulawesi Utara.

Silahkan didownload perangkat LKPD materi Keadaan Geologi, Bentuk Muka Bumi, dan Iklim Indonesia IPS Kelas 7 :
Di sini

Akhirnya, dengan keterbatasan dan kekurangan Admin dalam penyusunan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) ini, kritik dan saran dari rekan guru sangat diharapkan demi penyempurnaan penyusunan LKPD ini ke depannya.

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar